Selasa, 18 Oktober 2016

Pemerolehan dalam bidang Sintaksis


Dalam bidang sintaksis, anak memulai berbahasa dengan mengucapkan satu kata atau bagian kata. Kata ini, bagi anak sebenarnya adalah kalimat penuh, dia hanya mengambil satu kata dari kalimat itu. Dalam pola pikir yang masih sederhana pun tampaknya anak sudah mempunyai pengetahuan tentang informasi lama versus informasi baru. Dari tiga kata pada kalimat Dodi mau bobok, yang baru adalah kata bobok. Karena itulah anak memilih bok, dan bukan di, atau mau. Dengan singkat dapat dikatakan bahwa dalam ujaran yang dinamakan Ujaran Satu Kata (USK).

0 komentar:

Posting Komentar